Memperkaya Kosakata Baru (Kokaru) Bahasa Indonesia dengan KBBI

0

Bahasa Indonesia adalah bahasa nasional dan resmi di seluruh wilayah Indonesia. Ini merupakan bahasa komunikasi resmi, diajarkan di sekolah-sekolah, dan digunakan untuk penyiaran di media elektronik dan digital. Menumbuhkan minat belajar bahasa Indonesia bagi siswa kelas rendah menjadi tantangan tersendiri. Ketika mempelajari materi, banyak kata dan istilah yang tidak bisa dipahami oleh anak. Namun dengan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), pembelajaran yang semula sulit diketahui maknanya akan menjadi pembelajaran yang mudah diketahui maknanya. Begitu pula dengan materi yang disajikan dalam video pembelajaran, yang awalnya sulit diketahui maknanya menjadi perkataan yang mudah diketahui maknanya.

KBBI untuk pemula bahasa tentulah sesuatu hal yang menantang terutama bagi mereka yang sedang mendalami ilmu tentang Bahasa. Bagi pelajar sekolah dasar yang baru memulai mempelajari kata demi kata bahasa Indonesia yang baik dan benar, akan sangat berpengaruh dalam tingkat lanjut untuk pembelajaran ke bahasa Indonesia. Karena jika tidak menggunakan bahasa Indonesia yang baik akan sulit untuk menguraikan persamaan bahasa Inggris tersebut ke dalam bahasa Indonesia jika menggunakan kamus Indonesia untuk tingkat dasar.


KBBI merupakan salah satu media pembelajaran bahasa Indonesia yang dapat digunakan kapan dan di mana saja, sehingga sangat bermanfaat dalam mencari kosakata yang terkait dengan teks. KBBI juga tersedia secara daring atau online sehingga mudah untuk digunakan dalam pembelajaran. Ketika belajar bahasa Indonesia dengan menggunakan KBBI, siswa akan lebih mudah menemukan kosakata yang sebanyak-banyaknya. Ke manapun siswa pergi atau keluar rumah, akan menemukan kosakata baru. Dengan menggunakan KBBI ini siswa akan dengan mudah memahami arti dan makna kaosakata baru tersebut.

Hari ini Selasa (19/09/2023), siswa kelas III melaksanakan pembelajaran tema 3 muatan pelajaran bahasa Indonesia materi Mengenal Kosakata  Baru (Kokaru) dengan berbantuan media pembelajaran KBBI. Dengan menggunakan media ini, diharapkan siswa dapat memahami dan memperkaya kosakata  baru Bahasa Indonesia. Dampak pembelajaran dengan KBBI dapat berkesan dengan kuat dan tahan lama dalam ingatan siswa. Selain memberikan pengalaman yang menyenangkan yang menarik bagi siswa, sehingga memungkinkan kelas menjadi dinamis dan penuh antusias. Dapat membangkitkan gairah dan semangat optimisme dalam diri siswa serta menumbuhkan rasa kebersamaan dan kesetiakawanan sosial yang tinggi.




Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)