Peran orang tua sangat berkaitan sekali dengan perkembangan anak dari mulai lahir hingga tumbuh kembang dewasa untuk menanamkan moral dan etika, juga bekal anak di masa depan yang akan datang. Perubahan pola pikir anak pun sebaiknya orang tua selalu mengawasi tumbuh kembangnya,sehingga anak mulai terlatih dari kecil untuk melakukan kebiasaan baik di masyarakat. Program pendidikan parenting adalah metode yang tepat bagi orang tua dalam pembentukan karakter anak. Parenting di sini bukan sekadar mengasuh anak, namun orang tua harus mendidik, membimbing dan melindungi setiap perkembangan anak. Pendidikan parenting memiliki pengertian yaitu program pendidikan pengasuhan yang dilakukan oleh lembaga untuk meningkatkan kualitas kepengasuhan dan tercapainya visi-misi.
Alhamdulillah parenting kelas di SDN Mangunharjo 4 Ngawi mendapatkan respon yg baik dari para orang tua hal ini menyadarkan kita semua bahwa hubungan yg baik antara peserta didik dan orang tuanya sangatlah memberikan dampak positif terhadap perkembangan anak-anak kita. Selain dihadiri oleh orang tua dari peserta didik tahun ajaran 2022/2023, program ini juga dihadiri sekaligus mendapat dukungan dari para komite sekolah. Parenting Day juga bertujuan untuk mewujudkan keselarasan cara mendidik anak di sekolah dengan di rumah, melalui peningkatan kualitas interaksi dan komunikasi positif antara sekolah dengan orang tua serta penguatan kemampuan orangtua dalam menumbuhkan karakter dan budaya prestasi anak di rumah. SDN Mangunharjo 4 Ngawi telah melaksanakan program kemitraan dengan keluarga, salah satu diantaranya adalah kelas orang tua.
Berikut dokumentasi kegiatan parenting day yang digelar bulan Maret 2023: